Relawan Muslih Deklarasi Dukung Bersinar

oleh -75 Dilihat
oleh
Deklarasi Dukungan Relawan Muslih Kepada Paslon Nomor Urut Tiga M Nizar Rahmatu-Ardi Kadir (Bersinar) Minggu (23/3/2025). Foto: Istimewa

PARIMO, KONTEKS SULAWESISalah satu kelompok tim pemenangan Calon Wakil Bupati, Muslih, berbondong-bondong mengalihkan dukungan kepada paslon nomor urut tiga M Nizar Rahmatu-Ardi Kadir (Bersinar).

Sikap politik tersebut disampaikan Militan Muslih dalam deklarasi dukungan yang digelar dirumah salah satu tokoh pemuda Trans Sausu, Andika, pada Minggu (23/3/2025).

Deklarasi ini dihadiri langsung oleh Calon bupati M. Nizar Rahmatu, Sekretaris Tim Pemenangan Arif Alkatiri, Magau Dolago Andi Pala AM Pandake serta Ketua Paguyuban Kuda Lumping  Sunariyanto.

Ketuan Relawan Militan Muslih Kecamatan Sausu, Wiyanto menegaskan bahwa pengalihan dukungan dari Muslih ke Bersinar tersebut, karena sejalan dengan program serta visi misi Nizar-Ardi.

“Kami menilai Nizar-Ardi sebagai pasangan yang paling tepat memimpin Kabupaten Parigi Moutong kedepan, olehnya, kami bertekad untuk melakukan sosialisasi program-program paslon Bersinar secara intensif, karena kami meyakini dengan  pendekatan langsung kepada masyarakat akan meningkatkan dukungan terhadap pasangan ini,” ungkapnya.

Sementara Calon Bupati M Nizar Rahmatu,  menyampaikan rasa syukurnya atas dukungan yang diberikan. Baginya, dukungan itu memberikan energi tambahan dalam perjuangan memenangkan kontestasi di PSU Pilkada Parigi Moutong. 

Ia juga berjanji akan menjalankan amanah masyarakat dengan sebaik-baiknya jika terpilih sebagai Bupati Parigi Moutong.

“Saya tidak akan menghianati amanah dan kepercayaan ini,”  imbuhnya.

Dia menjelaskan, ke depan, jika Pasangan Calon Bersinar diamanahi rakyat memimpin Parigi Moutong, maka pengurusan dokumen kependudukan akan dilimpahkan ke Kecamatan. Sebab, dirinya dan wakilnya akan berkantor di desa, sesuai program Bunga Desa.

“Jadi, masyarakat tidak perlu jauh ke Parigi sehingga mengeluarkan biaya besar hanya untuk mengurus KTP, KK, akta kelahiran dan berbagai urusan lainnya,” pungkasnya.

Laporan: Tommy Noho

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *